Berbagi Kebaikan Untuk Masa Depan Anak Bangsa
Rp 30.875.000 dari Rp 33.000.000
Penggalang Dana

Hai Teman Baik, sudah berbagi kebaikan-kah hari ini? Berbagi kebaikan bisa menjadi salah satu cara mensyukuri nikmat Tuhan dan menciptakan bahagia untuk orang lain. Teman Kita, designer Denny Wirawan berinisiatif untuk memproduksi masker sebagai alat pelindung diri yang dibutuhkan masyarakat saat ini. Sebagian hasil dari penjualan masker ini akan digunakan untuk membantu biaya pendidikan anak-anak dari keluarga kurang mampu.
Teman Kita ini membutuhkan dukungan Teman Baik semua agar gerakan kebaikan yang diinisiasi bisa berjalan dan semakin banyak anak-anak kurang mampu yang terbantu. Dengan ambil bagian dalam gerakan kebaikan bersama Denny Wirawan, kita turut berempati dan peduli dengan kesulitan masyarakat terdampak pandemi Covid-19.
Denny Wirawan menargetkan penjualan paket masker berisi masker batik dan hand sanitizier sebanyak 200 paket. Dan 35 persen hasil penjualan setiap paket akan disumbangkan untuk membantu biaya pendidikan anak-anak kurang mampu. Paket masker bisa dipesan melalui instagram @balijava.dw atau WA ke 081514407757.
Anak-anak sebagai harapan masa depan bangsa punya segudang mimpi. Pendidikan yang memadai bisa menjadi salah satu cara anak-anak mewujudkan mimpinya. Yuk kita bersama tanam kebaikan dengan membantu anak-anak kurang mampu bisa melanjutkan pendidikan.
#TanamKepedulian
#SebarkanKebaikan
#dennywirawanXbenihbaik
-
Berbagi Kebaikan Untuk Masa Depan Anak Bangsa
Halo TemanBaik, semoga saat ini dalam keadaan sehat ya.
Kami mau mengabarkan kalau bantuanmu untuk membantu masa depan anak telah disalurkan.
Terima kasih atas kebaikan hati TemanBaik semoga kita selalu diberikan kelimpahan rezeki.
2021-11-04 10:29:16
-
Pencairan Dana Rp 30.875.000
Ke rekening **** a/n Yayasan Amal Sholeh Sejahtera
Pencairan donasi dari campaign KOL Denny Wirawan dalam program "Berbagi Kebaikan Untuk Masa Depan Anak Bangsa" ke Yayasan Amal Sholeh Sejahtera untuk kebutuhan pemenuhan gizi dan belajar daring di yay2021-01-21 17:13:15
Fundraiser

Bantuan itu bukan sekadar uang lho, TemanBaik!
Dengan menjadi Fundraiser, kamu bisa mengumpulkan uang untuk galang dana ini dengan mengetuk hati teman-temanmu yang ingin membantu.
Bantu Campaign Lainnya

Wujudkan Mimpi Mereka: Bantu Anak-anak Yatim Meraih Pendidikan Berkualitas
Yayasan Griya Yatim Syariah Mandiri
Rp 3.070.000
59 hari lagi

Ayu Bantu Adik- Adik Dan Masyarakat Sekitar Nambah Ilmu!
Crassia Nathania Fang
Rp 0
43 hari lagi

Wujudkan Perlengkapan Sekolah Gratis Buat Adik-Adik di Rumah Baca Sang Petualang
Rumah Baca Sang Petualang
Rp 7.970.014
43 hari lagi

Program Beasiswa Pendidikan untuk Dukung Prestasi Siswa SMPN 1 Wonosari, Gunungkidul
BenihBaik
Rp 118.421.085
19 hari lagi

Anak Pedagang Ayam Crispy Pantang Menyerah Antara Pengobatan dan Pendidikannya
Erly yuniana
Rp 122.000
84 hari lagi